Ingin Kulit Sehat Bersinar Secara Alami? Hindari Kebiasaan Buruk Ini!

Memiliki kulit sehat dan bersinar tentunya dambaan setiap kaum hawa. Seringkali kita bertanya : Bagaimana cara agar mendapatkan kulit indah, halus, bersih dan bebas jerawat secara alami? Namun kebiasaan-kebiasaan buruk yang sengaja maupun tanpa sengaja kita lakukan justru membuat kulit kusam, kasar, terlihat tua bahkan timbul jerawat serta masalah kulit lainnya yang bikin pusing tujuh keliling. Yuk intip kebiasaan buruk apa saja yang harus dihindari agar kulit menjadi sehat.


Tidur dalam keadaan masih memakai make-up (kosmetik)
Sehabis berpergian keluar rumah ataupun menghadiri suatu pesta, seringkali kita merasa capek dan malas sekali untuk membersihkan sisa make up yang menempel diwajah.

Tahukah kamu, make up tersebut dapat menutup pori-pori kulit dan menghambat sirkulasi oksigen. Hal ini dapat menyebabkan kerusakan pada kolagen dan elastisitas sel. Terlebih lagi sisa make up bisa memicu timbulnya garis kerutan halus dikulit. Sisa make up juga bisa menempel di bantal sehingga beresiko menjadi sarang bakteri jahat yang dapat merusak kulit.

Kurang Minum Air Putih
Semua pasti tahu pentingnya asupan air putih bagi tubuh, namun berapa banyak yang benar-benar minum minimal 8 gelas air tiap hari? Air adalah kunci untuk mendapat kulit yang sehat, halus dan bersinar. Sama halnya dengan oksigen, air berfungsi menjaga elastisitas dan kelembaban kulit. Jadi, mulailah minum air putih lebih banyak.

Kurang Tidur
Waktu tidur ideal adalah 8 jam per hari, namun kebanyakan dari kita hanya tidur selama 5-6 saja. Kurang tidur dapat mengganggu proses metabolisme tubuh dan menyebabkan kulit kusam serta muncul garis-garis halus serta bagian kulit dibawah mata menjadi hitam (gelap).

Memencet Jerawat
Kalau kamu sering melalukan hal yang satu ini segera hentikan ya. Agak susah memang karena tiap lihat jerawat nongkrong diwajah, tangan terasa gatal pengen pencet-pencet. Seperti ada sensasi tersendiri. Namun, memencet jerawat justru akan memperburuk keadaan. Jerawat beresiko lama sembuhnya serta memperparah peradangan. Selain itu, memencet jerawat akan memicu bakteri menginfeksi area sekitarnya, apalagi bila tangan kita tidak bersih.

Kurang Makan Buah dan Sayur
Siapa yang tidak suka makan sayuran? Saya! Eits itu dulu.. setelah tahu manfaat luar biasa dari buah dan sayur, saya jadi doyan makan sayur. Percayalah, cantik itu dimulai dari dalam. Bila tubuh ternutrisi dari dalam niscaya akan terpancar keluar. Buah dan sayur mengandung antioksidan serta zat-zat yang bermanfaat bagi tubuh, termasuk menjaga kesehatan kulit.

Malas Olahraga
Ayooo.. tunjuk tangan siapa yang malas olahraga? :) Saat berolahraga biasanya tubuh berkeringat, proses ini sebenarnya sangat bermanfaat bagi kulit karena kotoran dan debu yang menyumbat pori-pori juga ikut keluar. Luangkan waktu setiap hari minimal 30 menit untuk berolahraga dan rasakan efeknya untuk tubuh dan kulit.

So, ubah pola hidup jadi lebih sehat mulai dari sekarang ya.

Artikel Terkait

Ingin Kulit Sehat Bersinar Secara Alami? Hindari Kebiasaan Buruk Ini!
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email